Hasil Liga Champions : Barcelona 1 - 1 PSG
http://lobbyinfo.blogspot.com/2013/04/hasil-liga-champions-barcelona-1-1-psg.html
Hasil pertandingan Barcelona vs PSG yang digelar pada Kamis, 11 April 2013 berakhir dengan skor imbang 1-1. Sempat tertinggal oleh gol Javier Pastore, Pedro Rodriguez menjadi penyelamat dengan mencetak skor untuk Barca. Hasil ini membuat Barcelona maju ke semifinal Liga Champions dengan agresivitas gol tandang.
Sejak menit awal pelatih Tito Vilanova mempercayakan lini depan klubnya kepada Pedro Rodriguez-Cesc Fabrgeas-David Villa dan mencadangkan Lionel Messi.
Seperti biasa klub Catalan unggul ball possessions dengan cukup signifikan, 63% berbanding 37% pada babak pertama. Namun, belum tercipta gol sepanjang paruh pertama laga tersebut. Upaya kedua tim untuk membuahkan hasil menemui jalan buntu setelah banyak tembakan yang tidak mengenai sasaran.
PSG lah yang membuka keunggulan pada awal babak kedua. Menit 50, melalui serangan kilat, Zlatan Ibrahimovic memberi umpan kepada Javier Pastore. Pastore yang terus berlari dari setengah lapangan tidak mampu dibendung oleh pemain belakang Barca dan menaklukkan Victor Valdes.
Barca yang semakin kehilangan alur permainan melakukan pergantian pemain, Lionel Messi dimasukkan di menit 62 bersamaan dengan ditariknya Adriano yang cedera yang digantikan Marc Bartra. Kehadiran Messi membuat serangan Barca lebih hidup, dan hasilnya adalah gol penyama kedudukan di menit 72. Berawal dari penetrasi King Leo, ia menyodorkan bola kepada David Villa, dan pemain nomor 7 tersebut memberikannya ke belakang. Pedro Rodriguez berhasil menerima dan menyelesaikan bola dengan baik. Skor menjadi 1-1.
Upaya PSG untuk menambah gol lagi tidak membuahkan hasil sampai pertandingan berakhir. Namun, perjuangan mereka yang gigih layak diacungi jempol.
Susunan Permainan:
Barcelona (4-3-3): Valdes; Dani Alves, Pique, Alba, Adriano (Marc Bartra ’62); Busquets, Xavi, Pedro, Fabregas (Lionel Messi ’62), Villa (Alex Song ’83)
PSG (4-4-2): Sirigu; Jallet, Thiago Silva, Alex, Maxwell; Motta, Verratti ( David Beckham ’83), Lucas Moura; Pastore, Lavezzi (Kevin Gameiro ’81), Ibrahimovic.